Saturday, October 18, 2014

Persiapan Membuat Blog di Wordpress

1Tutorial cara membuat blog sebenarnya sudah banyak didunia maya, tapi kali ini saya akan membuat tutorial membuat blog dari awal sampai akhir Versi 2014 dengan blognya di Wordpress

Persiapan. Langkah ini diperlukan agar supaya Anda tidak gagal ditengah jalan ketika proses pembuatan blog sedang berlangsung atau ketika blog Anda sudah selesai tapi Anda sendiri tidak tahu bagaimana mengelolanya, pun barangkali Anda lupa password blog Anda :P

  1. Siapkan nama Blog ( contoh blog ini armanfaluti.wordpress.com berarti Anda menyiapkan nama Anda sesuai KTP :) nama blog boleh apa saja terserah Anda yang penting nama blog belum dipunyai orang lain, atau nama yang sama, maaf Anda bukan satu satunya yang tinggal dibumi ini jadi jangan berharap bahwa nama blog Anda tidak ada yang sama :) waktu pertama kali  dibuat dan jangan lupa disimpan dicatatan Anda karena yakinlah kadang ditengah jalan kita lupa nama blog yang beberapa detik lalu dibuat :P siapkan alat tulis dan kertas buat pengingat.

  2. E-mail ( ini wajib dan harus punya disebabkan semua registrasi blog harus konfirmasi by email )

  3. Siap'kan nama pengguna Anda dan Password sebelumnya saya sarankan pakai nama password nama Anda dan no telp Anda digabung. contoh password arman02189540220 passwordnya sangat kuat dan mudah di ingat. truss jangan biasain kasih passwork ke Pacar kayak FB itu.

  4. Akses internet jangan letoi, jika letoi, kerjaan Anda ditengah jalan bisa berhenti dan pala Anda bisa berasap akibat kesal.

  5. Buatnya tengah  malam aja, biar ngeronda sekalian, kondisi tenang aman dan damai, jangan dipabrik dengan fasilitas kantor. Kalian digaji tuch buat kerja bukan buat blog ataupun Update

  6. setelah semua sudah siap. Klik Link ini untuk daftar dan memulai membuat Blog Anda.






( Buat Blog di Wordpress )